Monday, August 11, 2014

Ocarina


Ocarina adalah sebuah tempat wisata pantai yang terletak di Pulau Batam, Kepulauan Riau. Tempat wisata ini diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada bulan Januari 2009. Ocarina berada di lahan seluas 40 hektare berada di tepian Teluk Kering, dan komplek perumahan mewah Costarina.

Pembukaan Mega Wisata Ocarina ini diresmikan oleh Presiden SBY pada Januari 2009 dan berhasil mendapatkan 2 penghargaan dari MURI karena pembangunan huruf beton yang berukuran raksasa. Selain itu, bola dunia raksasa juga mendapatkan penghargaan.

Di Ocarina dibangun 30 jenis wahana lain yang dibangun seperti konsep  Giant Wheel dan arena permainan di Ancol. Di sini juga terdapat Kiddy Land yaitu taman rekreasi khusus untuk anak – anak.

Wisata air juga tidak mau ketinggalan. Di sini juga dibangun berbagai wahana air seperti arena tembak – tembakan, sepeda air, dan berbagai fasilitas yang letaknya menghadap langsung ke pantai. Wisata pantai Ocarina dikenal dengan pantainya yang berpasir putih. Di beberapa tempat terdapat bangunan – bangunan toko yang menjual berbagai cinderamata khas Batam.

Pihak pengelola yakin bahwa kawasan MWO sangat potensial untuk menjadi kawasan wisata berkelas internasional. Bahkan, kawasan ini sering mengadakan event bertajuk kesenian internasional. Untuk tiket masuk, Anda hanya perlu membayar RP 5 ribu dan Anda sudah bisa menikmati keindahan Coastarina dan pantainya.

Jika Anda membawa mobil, Anda akan dikenakan tiket masuk seharga Rp 10 ribu. Karena kawasan ini sangat luas, berkeliling dengan cara berjalan kaki tentu akan melelahkan. Untungnya, pihak pengelola telah menyediakan sepeda yang bisa disewa untuk mengelilingi kasawasan ini sepuasnya.


Wahana

Giant Wheel
Giant Wheel dengan garis tengah sekitar 30 meter yang dibangun diatas permukaan laut dengan ketinggian 25 meter dari permukaan laut, sehingga, ketika kita berada di titik puncaknya, akan terlihat seluruh Kawasan Mega Wisata Ocarina, Perumahan Elit Costarina dan pemandangan separuh kota Batam. Giant wheel ini memiliki 16 gondola. Tiap Gondola dapat ditumpangi lima orang dewasa, dan tujuh anak-anak.

Ekstrem Sky runners
Sky Runners terbuat dari aluminium dengan bentuk lengkung dari telapak kaki hingga dengkul dilengkapi dengan pegas dan kaki beralaskan karet. Pengunjung yang menggunakan sepasang alat bantu Sky Runners, dapat berjalan cepat dengan melompat-lompat macam burung unta, bahkan yang sudah mahir dapat berlari bahkan bersalto layaknya bermain atraksi. Saat ini Sky Runners tengah menjadi tren di dunia, seperti di Eropa, Kanada, dan Afrika Selatan.

Wahana air, seperti banana boat, kapal dayung, renang, atau bahkan menyelam.

Kampoeng Indonesia
Kampoeng Indonesia merupakan pusat jajanan yang menjadi pusat wisata kuliner

Kampoeng Seni
Kampoeng seni menjadi pusat oleh-oleh dengan menjual berbagai produk kerajinan dan karya seni.


Sumber ;
http://id.wikipedia.org
http://www.yukpegi.com

No comments:

Post a Comment

Related Posts