Saturday, November 16, 2013
Nagoya di Kota Batam
Batam terutama di Nagoya merupakan kota YANG dikunjungi setiap hari oleh banyak wisatawan dari luar negeri. Sabtu dan Minggu sangat ramai. Kota Batam umumnya memang kota industri. Tapi bagi wisatawan Nagoya memiliki daya tarik tersendiri. Benar-benar bagus untuk menikmati suasana kota Nagoya.
Oleh karena itu Pemerintah Batam memoles penampilan distrik bisnis perencanaan kota di Nagoya sebagai tujuan pariwisata terkemuka.
Pemerintah Kota Batam, melalui Peraturan Wali Kota menyeragamkan rupa bangunan di kawasan bisnis Nagoya. Nagoya, sebagai jantung bisnis Kota Batam dipilih menjadi Destinasi Pariwisata Unggulan Daerah (DPUD) karena menjadi tempat berbagai penyelenggaraan MICE (Meeting, Incentive, Convention, Event) nasional maupun regional.
Karena lokasi MICE banyak di hotel-hotel yang ada di Kawasan Nagoya, maka Nagoya di pilih menjadi DPUD.
Pemerintah Kota juga akan mengatur lokasi parkir serta pusat pedagang kaki lima di kawasan itu, untuk mendukung kenyamanan kota. Seperti di Kawasan Siang Malam, nanti akan ditata lagi tempat parkirnya.
Dana penataan wajah Nagoya dialokasikan dari APBN, APBD Provinsi dan APBD Kota Batam.
Diharapkan penataan kembali penampilan Nagoya akan menambah kenyamanan turis mancanegara yang berada di Batam.
Banyak hal bisa dinikmati di kota Nagoya Batam. Mulai dari wisata kuliner sampai hiburan wisata. Nagoya adalah tempat pilihan yang menyenangkan bagi mereka yang telah merencanakan perjalanan dengan keluarga di hari libur. Bagi Anda dari luar Batam bisa menggunakan mobil pribadi atau sewaan untuk menikmati wisata di daerah Nagoya ini.
Wisata kuliner di Nagoya misalnya, banyak pilihan yang bisa dikunjungi dan hampir setiap sudut kota Nagoya ada, seperti restoran Padang, Menu khas Padang yang selalu menggugah selera makan kita. Food court/pujasera juga yang paling banyak dikunjungi, Ciri khas Pujasera ini tidak beratap di atas terlihat sejuk dan tidak panas. Di food court kebanyakan buka pada malam hari, di Food Court beragam makanan dan minuman yang disajikan. Makanan laut yang paling banyak ditawarkan di food court. Bisa juga ditemui atau masakan daerah melayu tradisional lain. Menu oriental khas Cina seperti Ba Kut Teh atau Kwetiau juga menjadi menu paling favorit.
Lokasi hotel yang tarifnya terjangkau pun sangat mendukung perjalanan wisatawan dikawasan Nagoya. Contohnya, Hotel Nagoya Plaza yang jaraknya berdekatan dengan mall Nagoya Hill. Sepanjang jalan antara Hotel dan mall anda akan disuguhi dengan beraneka ragam dagangan kuliner khas Batam seperti sate, masakan dengan menu sea food dan Chinese food dengan berbagai pilihan. Semua itu bisa anda nikmati sambil melihat pemandangan khas kaki lima tapi tidak murahan. Jika tidak punya kendaraan sendiri agar lebih nyaman bisa menggunakan jasa rental mobil Batam untuk ke tempat-tempat ini.
Masing-masing tempat punya keistimewaan. Yang jelas Kota Nagoya ini mempunyai aura yang berbeda dengan tempat yang lain. Nagoya tidak hanya daerah wisata kuliner dan hiburan, wisata belanja pun sangat banyak, salah satunya mal, tempat yang komplit bagi yang suka belanja barang atau untuk oleh-oleh.
Begitu menjejakkan di kota Nagoya ini, akan merasakan suasana metropolitan seperti dijakarta. Melancong ke Batam, Nagoya ini menambahkan paket wisata menjadi lebih lengkap. Di daerah Nagoya ini juga, bertebaran sejumlah hotel. berbintang, salah satunya, Hotel Regency Panorama ini terletak ditengah pusat kota Batam, hotel lainnya Hotel Harmoni, Planet HoliDay, Goodway , i-hotel dan lain-lainya.
Sumber : http://wisata-batam-kota.blogspot.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Related Posts
-
Kodepos: 29433, Kode Tlp: 0770 Muka Kuning adalah wilayah kelurahan di wilayah kecamatan Sei Beduk (Sungai Beduk) Kota Batam, Kepulaua...
-
McDermott Segera Tutup Operasi di Batam ? Selasa 16 Mei 2017, 16:29 WIB PT McDermott Indonesia, Batam dikabarkan merumahkan ratusan karya...
-
Batam Fast merupakan salah satu operator yang mengoperasikan Kapal Ferry dari Batam ke Singapore dengan Jadwal keberangkatan yang banya...
-
Sabtu 29 April 2017, 08:55 WIB Mantan Ketua Otorita Batam BJ Habibie mengaku sangat setuju Batam menjadi provinsi tersendiri atau terlepas ...
-
Mengintip "Silicon Valley Indonesia" di Batam 23 FEBRUARI 2020 Batam adalah salah satu pulau dalam gugusan Kepulauan Riau. Ba...
No comments:
Post a Comment